LITERATUR JURNAL

Literatur : Konten Instagram Aulion "Semua Yang Kau Saksikan Is Magic"

 

Jurnal Influencer : Pengaruh Konten Influencer di Media Sosial Terhadap Kesejahteraan Psikologis Remaja Akhir oleh Asrini Mahdia. Jurnal ini membahas tentang pengaruh yang terjadi terhadap remaja yang menonton setiap konten influencer. Setiap konten yang dibuat influencer biasa nya memiliki dampak positif dan negatif terhadap setiap penikmatnya. Dan pada jurnal ini berisi tentang perhitungan persen dampak yang terjadi melalui survei yang dilakukan oleh penulis untuk mendapatkan data yang akurat. 


Jurnal Konten : Pengaruh Konten Post Instagram terhadap Online Engagement: Studi Kasus pada Lima Merek Pakaian Wanita oleh Amanda P. Santoso, Imam Baihaqi, dan Satria F. Persada. Membahas tentang dampak penjualan barang setelah diposting/dipasarkan oleh Influencer tertentu. Yang membuat dagangan semakin laris terjual, itulah kenapa saat ini seorang Influencer sangat berpengaruh dibanyak bidang. Dan harga yang ditawarkan setiap kali posting juga tidak murah sebanding dengan apa yang didapat seller bahkan bisa berkali - kali lipat.

 

Jurnal Media Sosial : Media Sosial Sebagai Sarana Pemasaran Konten Edukasi Islami Untuk Masyarakat Semarang oleh Siti Rohmah1, Mokh Sya’roni2, Solkhah Mufrihah3, Ahmad Tajuddin Arafat4. Jurnal ini membahas tentang sosial media yang dapat digunakan sebagai saran untuk mengedukasi ajaran agama, karena setiap hal yang diposting disosmed akan dilihat banyak orang. Dan penulis memilh Facebook sebagai sarana informasi edukasi dengan alasan sosial media yang paling sering dibuka dan dilihat oleh orang banyak.

 

Jurnal Sosial Media Sebagai Hiburan : Membaca Komentar di Media Sosial sebagai Hiburan oleh Athifah Nur Husna dan Puji Rianto. Jurnal ini membahas tentang kepuasan ketika membaca komentar disosmed. Berbagai macam hal dapat ditemukan dikomentar sosial media yaitu, informasi, perspektif, hiburan dan inspirasi. Penulis menjabarkan hal tersebut dalam tulisan ini dan berbagai asumsi banyak dimunculkan oleh penulis untuk memperkuat opini yang ia buat. Karena pasti banyak komentar - komentar yang bisa menjadi hiburan setiap orang.

 

Jurnal Media Sosial :Pemanfaatan Sosial Media Sebagai Sarana Pembelajaran di Era Digital oleh Enjelya Dewi Pitaloka, Miftachul Aprilizdihar, Septiana Dewi. Dalam Jurnal ini para penulis membahas bahwa media sosial juga dapat jadi sarana pembelajaran bagi setiap kalangan. Terbukti setiap manusia bisa menerima informasi baru untuk menambah wawasan dunia luar, misal gosip terbaru, cara memasak, cara membuat lagu dan lain sebagainya. Dan tidak semua yang ada disosial media adalah hal negatif.

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Analisis Lukisan Abstrak False Art buatan Jasper Johns

Objek Kajian Semiotika pada Musik Video For Revenge ft. Faizal Permana - Jentaka

Penanda dan Tinanda